Email marketing adalah cara salah satu cara paling efektif untuk berkomunikasi dan membangun koneksi dengan calon maupun pelanggan setia Anda.
Meskipun ada yang menyebut email marketing sebagai strategi marketing tools yang kurang up to date, tapi masih dianggap sebagai salah satu yang paling efektif.
Buktinya sampai sekarang Anda masih juga sering mendapatkan email dan promosi dari banyak brand masuk ke Inbox email bukan?
Nah, apa itu email marketing dan contohnya? Bagaimana penerapan email marketing yang efektif? Email marketing software apa yang cocok dipakai?
Apa Itu Email Marketing?
Pengertian email marketing adalah salah satu strategi pemasaran digital yang menggunakan email untuk berkomunikasi dengan pelanggan secara persuasif.
Penelitian dari The Radicati Group menyebutkan bahwa tahun 2017-2021 lebih dari 34% pengguna internet (sekitar 2.5 miliar) menggunakan surat elektronik/email loh, sahabat Qwords.
The Radicati Group juga menyebutkan bahwa setiap harinya ada sekitar 196 miliar email dikirimkan dan dari jumlah tersebut ada sekitar 109 miliar email bisnis.
Tentu ini jumlah yang sangat besar. Pengertian email marketing juga menjadi bukti bahwa strategi pemasaran melalui email masih menjadi pilihan marketing tools yang bagus sampai sekarang.
Coba Anda cek di inbox email Anda, ada berapa email bisnis dan email pribadi yang masuk setiap hari?
Marketing tools ini biasanya berisi pesan-pesan promosi, informasi produk, berita, atau konten berharga lainnya kepada daftar email yang telah disusun sebelumnya.
Baca juga: Cara Membuat Email Bisnis Dengan Domain Sendiri Gratis
Tujuan Email Marketing
Tujuan utama email marketing adalah untuk membangun hubungan dengan pelanggan, meningkatkan kesetiaan mereka, dan mendorong tindakan seperti pembelian produk atau layanan.
Pemasaran melalui email juga dapat digunakan untuk menginformasikan pelanggan tentang penawaran khusus, mengirimkan buletin, atau memberikan konten pendidikan yang relevan.
Fungsi email marketing adalah untuk mencapai target audience dengan pesan yang personal dan dapat diukur.
Dengan begitu, kita bisa mengukur efektivitas marketing campaign.
Manfaat Email Marketing
Ada banyak manfaat yang bisa bisnis Anda dapatkan melalui promosi lewat email. Selain menjadi media promosi produk dan jasa, pemasaran melalui email juga mempunyai banyak keunggulan lainnya.
Ini dia contoh manfaat email marketing:
1. Biaya murah
Jika dibandingkan dengan channel marketing lainnya, tools ini terbilang lebih murah dan efektif. Dengan satu klik, Anda bisa menjangkau puluhan ribu email target pelanggan.
Coba bandingkan saat Anda menggunakan iklan digital berbayar, pastinya Anda membutuhkan biaya yang sangat besar untuk menjangkau audiens dengan jumlah yang sama.
Emailmonday.com juga menyatakan budget yang digunakan untuk membeli layanan email marketing untuk sebuah bisnis bisa menghasilkan keuntungan sampai 38 kali lipat loh.
Jadi misalkan Anda mempunyai budget 1 juta untuk pemasaran email, ada peluang budget tersebut naik sampai 3800% dari modal awal (38 juta).
Selain itu, 1 dari 5 bisnis yang menggunakan email marketing melaporkan bahwa ROI (return of investment) strategi ini bisa mencapai 1:70 loh. Wah, sangat menarik bukan?
2. Memberikan informasi yang lebih lengkap
Dengan adanya batasan pada penulisan caption, gambar dan video, materi promosi bisnis yang ada di sosial media kadang memang kurang lengkap dan maksimal.
Nah, email marketing memecahkan masalah tersebut. Melalui sebuah email, Anda bisa menyampaikan segala informasi dan promosi dengan lebih detail dan lengkap.
Dengan begini, calon konsumen bisa memahami apa yang disampaikan dengan lebih jelas dan tingkat konversi dalam bisnis bisa meningkat.
3 Email bersifat lebih personal
Email marketing juga membuat interaksi dan komunikasi dengan pelanggan terasa lebih personal dan menyenangkan pelanggan.
Menurut survei, email yang dimulai dengan sapaan nama pelanggan mempunyai peningkatan open-rate sebesar 18%, loh, sahabat Qwords!
Kabar baiknya, saat ini sudah banyak tool email marketing yang memungkinkan Anda untuk mengirim email blast dengan nama pelanggan.
Anda tidak perlu susah-susah mengirim email secara manual dan tetap mendapatkan koneksi yang lebih personal dengan pelanggan. Wah sangat menguntungkan bukan?
Baca juga: 4 Contoh Strategi Digital Marketing Untuk Menarik Pelanggan
4. Meningkatkan penjualan
Email marketing memiliki manfaat besar dalam meningkatkan penjualan dengan memungkinkan bisnis untuk secara langsung terhubung dengan pelanggan melalui pesan yang relevan dan personal.
Contoh penggunaan email marketing dalam meningkatkan penjualan di antaranya dengan menyampaikan penawaran khusus, diskon, dan promosi.
Kemampuan untuk membagi pelanggan menjadi segmen berdasarkan preferensi dan perilaku memungkinkan pengiriman pesan yang lebih sesuai,
5. Meningkatkan loyalitas pelanggan
Email marketing dapat Anda jadikan tool untuk meningkatkan loyalitas pelanggan.
Dengan mengirimkan konten yang relevan dan bermanfaat, email marketing dapat membantu membangun hubungan yang kuat dengan pelanggan, meningkatkan loyalitas mereka, dan mempertahankan bisnis.
Melalui pesan yang personal, email marketing dapat memperkuat hubungan antara bisnis dan pelanggan, membuat pelanggan merasa dihargai. Selain itu, email dapat digunakan untuk memberikan penawaran eksklusif, diskon, atau hadiah sebagai tanda penghargaan atas kesetiaan mereka.
Contoh Email Marketing
Penggunaan email marketing bisa dimanfaatkan untuk mengedukasi konsumen tentang nilai band, mendorong pembelian, hingga menjaga hubungan baik dengan audiens.
Nah, apa saja sih, contoh jenis email marketing? Ada beberapa macam pemasaran email yang setiap jenisnya memiliki tujuan berbeda. Ini dia penjelasan detailnya!
1. Email marketing selamat datang
Jenis email ini dibuat untuk menyambut para pelanggan baru. Selain itu, email marketing ini juga dimanfaatkan untuk memberikan edukasi produk dan layanan yang Anda tawarkan.
2. Email promosi
Contoh email marketing ini digunakan untuk mempromosikan produk, layanan, atau penawaran khusus kepada pelanggan atau prospek.
Ini termasuk email diskon, penjualan terbatas, atau pengenalan produk baru.
Newsletter adalah email berkala yang berisi konten informatif, berita, tips, dan artikel yang relevan dengan industri atau bisnis Anda.
Tujuan email marketing ini adalah mempertahankan keterlibatan pelanggan, meningkatkan kesadaran merek, dan membangun otoritas di pasar.
4. Email pemberitahuan transaksional
Email jenis ini dikirimkan secara otomatis sebagai tanggapan terhadap tindakan pelanggan, seperti konfirmasi pembelian, pengiriman pesanan, atau pengaturan ulang kata sandi. Mereka membantu memastikan pengalaman pelanggan yang baik.
5. Email abandon cart
Contoh email marketing ini dikirimkan kepada pelanggan yang meninggalkan keranjang belanja online tanpa menyelesaikan transaksi.
Tujuannya adalah mengingatkan pelanggan tentang produk yang belum mereka beli dan mendorong mereka untuk menyelesaikan pembelian.
6. Email marketing acara khusus
Email ini dikirim untuk mengundang pelanggan ke acara khusus, seperti peluncuran produk, webinar, atau promosi terbatas.
Jenis email marketing ini membantu dalam mempromosikan dan meningkatkan partisipasi dalam acara tersebut.
7. Email review dan feedback
Email jenis ini meminta pelanggan untuk memberikan ulasan atau umpan balik tentang produk atau pengalaman mereka dengan bisnis Anda.
Hal ini membantu dalam pengumpulan ulasan positif dan memperbaiki aspek-aspek yang perlu diperbaiki.
8. Email edukasi
Email ini dirancang untuk memberikan pelanggan dengan informasi edukatif yang berkaitan dengan produk atau layanan Anda.
Ini dapat membantu pelanggan memahami cara menggunakan produk Anda dengan lebih baik atau memberikan panduan yang relevan.
9. Email ulang tahun atau anniversary
Seperti namanya, ini dikirim untuk merayakan ulang tahun pelanggan atau jubileum hubungan bisnis mereka dengan Anda.
Hal ini menciptakan sentimen positif dan dapat menghasilkan peningkatan penjualan.
Tips Mendapatkan Email Pelanggan
Untuk bisa mendapatkan email dari pelanggan memang bukanlah hal yang mudah, ada teknik yang harus Anda lakukan agar konsumen tertarik untuk memberikan email kepada Anda.
Masih banyak orang yang beranggapan bahwa setelah memasukkan email, mereka akan mendapatkan spam email yang tidak berguna.
Nah berikut beberapa teknik untuk meningkatkan mailing list dan mendapatkan email pelanggan:
- Konten website yang berkualitas
- Pemberian kupon diskon special
- Penawaran newsletter gratis
- Ebook gratis
- Penawaran download gratis
Kunci utama mendapatkan email pelanggan Anda adalah dengan memberikan value lebih ke pelanggan. Tawarkan sesuatu yang mungkin mereka butuhkan.
Jika hal ini sudah Anda lakukan, maka untuk mendapatkan email dari pelanggan secara sukarela bukanlah hal yang sulit.
Cara Membuat Email Marketing
Nah, untuk Anda yang baru memulai email marketing, kami sudah menyiapkan panduan lengkap email marketing untuk pemula.
Yuk langsung saja lihat cara-cara memulai email marketing di bawah ini!
1. Tentukan email marketing tools
Langkah pertama Anda harus menentukan pilihan email marketing tools karena jika tidak menggunakan tools teknik email marketing tidak bisa dijalankan.
Tidak mungkin Anda menggunakan Gmail atau Yahoo mail untuk berkirim pesan dengan jumlah ribuan bahkan puluhan ribu secara manual.
Ada banyak email marketing tool yang ada saat ini dan bisa Anda manfaatkan.
Anda bisa menggunakan layanan marketing tool untuk email MailToGo oleh Qwords.com.
Cukup dengan harga 96.000/bulan Anda sudah bisa menggunakan layanan pemasaran melalui email dengan fitur unlimited contact, smart automation email, detailed email statistic dan sebagainya.
2. Buat strategi email marketing
Menjalankan strategi ini juga memerlukan strategi yang tepat loh, sahabat Qwords!
Selain itu, perlu adanya koordinasi yang lengkap antara tim marketing dan juga tim pembuat konten.
Nah, berikut ini adalah beberapa strategi terbaik yang bisa Anda terapkan!
Rangkai sebuah tema
Layaknya penulis yang membuat alur cerita, tim marketing juga bisa menggunakan email untuk menyampaikan sebuah “cerita” berupa informasi hingga promo menarik kepada customernya.
Agar “cerita” ini bisa disampaikan dengan lebih menarik, tentunya Anda perlu merangkai sebuah tema seperti tema liburan, hari raya, tema nasionalis, dan lain sebagainya.
Gunakan headline persuasif
Pemilihan kata dalam headline email juga bisa mempunyai dampak langsung pada tindakan yang diambil pelanggan penerima email loh, sahabat Qwords!
Untuk itu, gunakan kalimat persuasif pada subjek email dan judul/headline. Pilih kalimat seperti “Diskon…”, “Gratis…”, “Tawaran spesial…”, “Hanya hari ini…” dan lain sebagainya.
Nantinya, kalimat headline ini menjadi sebuah penentu apakah customer akan tertarik untuk membaca isi email lebih lanjut.
Sortir konten dengan informasi penting
Sebelum email dikirimkan kepada customer, baiknya Anda melakukan sortir pada konten.
Jika informasi yang ingin disampaikan cukup banyak, pilih dengan baik dan dahulukan informasi yang lebih diprioritaskan.
Selain itu, potong konten yang dirasa terlalu basa-basi dan kurang penting. Hal ini dilakukan untuk mengurangi tingkat kejenuhan pembaca.
Prime time is the best time
Setiap orang memiliki kesibukannya masing-masing. Tidak banyak orang yang mempunyai waktu luang untuk sekedar membaca email promosi.
Oleh karena itu, pilihlah waktu terbaik untuk mengirim email. Jika salah timing, email Anda bisa diacuhkan begitu saja.
Waktu terbaik untuk mengirimkan email ini adalah pagi hari sebelum aktivitas kerja dimulai, pada jam istirahat siang hari, dan malam hari sebelum pukul 20.00.
Selain itu, jadwalkan email blast dalam jeda satu pekan agar customer tidak menandai Anda sebagai email spam.
3. Buat konten menarik
Untuk membuat konten email menarik, Anda perlu menguasai ilmu copywriting yang bisa meningkatkan peluang email Anda akan dibuka oleh penerima.
Bagaimana membuat copywriting email yang baik? Simak teknik copywriting bisnis online untuk meningkatkan omset ini!
Untuk mengecek apakah konten yang Anda buat menarik atau tidak, Anda bisa menggunakan MailToGo.
Di sana, Anda bisa memantau dan menganalisis statistik email yang sudah Anda kirimkan.
Jadi, Anda bisa melakukan evaluasi setiap kampanye apakah berhasil atau tidaknya.
4. Pelihara komunikasi dengan pelanggan
Untuk menjaga komunikasi dengan pelanggan, banyak ide konten yang bisa digunakan untuk menjaga komunikasi dengan pelanggan seperti contoh berikut ini:
- Memberikan info layanan terbaru
- Diskon untuk pelanggan lama
- Promo hari besar dan event
- Promo spesial ulang tahun
Baca juga: Panduan Lengkap Belajar Digital Marketing Untuk Pemula
Nah, demikian pembahasan mengenai panduan lengkap pemasaran melalui email untuk bisnis yang bisa Anda terapkan pada bisnis Anda, sahabat Qwords!
Yuk, langsung saja bergabung dengan Mail ToGo dari Qwords dan gunakan email marketing untuk membawa bisnis Anda ke level yang lebih tinggi!
Jika ada pertanyaan maupun informasi penting lainnya mengenai marketing lewat email, langsung saja tambahkan ke kolom komentar di bawah, ya!
Semoga artikel ini bermanfaat!