Ini Akibatnya Apabila Salah Pilih Nama Domain!

3 min read

mengapa kita perlu nama domain

Tahu gak sih mengapa kita perlu pintar-pintar dalam memilih nama domain untuk usaha kita? 

Menurut para praktisi di bidang SEO berpendapat bahwa nama domain akan sangat berpengaruh dalam ranking pada sebuah website di mesin pencari. 

Pilihan nama domain yang tepat akan berpengaruh dalam mengerek peringkat website dalam kompetisi SEO yang saat ini semakin ketat. 

Pada artikel kali ini akan membahas mengenai pengertian nama domain, mengapa kita perlu nama domain, dan juga tips memilih nama domain. 

Maka dari itu yuk langsung saja kita bahas! 

Pengertian Nama Domain 

Sebelumnya sudah tahukah Anda apa itu domain? 

Pengertian domain adalah sebuah nama website yang diakhiri oleh ekstensi yang diketikkan pada kolom alamat browser dalam membuka website atau pada dasarnya sebuah bentuk sederhana dari alamat IP. 

Sedangkan untuk pengertian subdomain adalah bagian dari domain yang muncul sebelum domain utama dan ekstensi domain. 

Selanjutnya pengertian umum dari sebuah nama domain adalah sebuah alamat website yang Anda ketikan pada kolom URL browser supaya dapat membuka sebuah website. 

Fungsi utama dari sebuah nama domain sendiri hampir serupa dengan nama jalan pada sebuah alamat yang dapat memberikan informasi pada sistem GPS untuk menunjukkan arah ke tempat tujuan. 

Sehingga nama domain adalah nama yang terdiri dari dua komponen utama. 

Contohnya qwords.com yang memuat nama website (qwords) dan ekstensinya (.com)yang digunakan. 

Pendaftaran nama domain dikelola oleh organisasi yang bernama ICANN atau Internet Corporation for Assigned Names and Numbers. 

Organisasi ini juga menentukan ekstensi yang tersedia dan memiliki basis data terpusat yang di dalamnya memiliki informasi pengarahan nama domain. 

Dan yang terakhir ada ekstensi domain, dimana pengertian dari ekstensi domain adalah sebuah akhiran dari setiap alamat domain yang berada paling kanan sendiri. 

Ekstensi domain ini pun sangat penting karena menjadi identitas website milik Anda. 

Karena setiap ekstensi domain akan memiliki maknanya sendiri dan juga menjadi identitas dari sebuah website. 

Mengapa Nama Domain Penting? 

Setelah membahas mengenai pengertian domain, subdomain, nama domain, dan ekstensi domain maka selanjutnya kita akan memasuki inti dari pembahasan artikel ini yaitu mengapa kita perlu nama domain?

Berikut beberapa alasan mengapa kita memerlukan nama domain untuk bisnis. 

  • Menambah kredibilitas profesional bisnis 

Bagi perusahaan yang memiliki nama domain sendiri maka dapat membuat bisnis menjadi terlihat lebih profesional. 

Bila Anda mempublikasikan situs Anda melalui ISP ataupun situs web hosting gratis maka Anda nantinya akan mendapatkan alamat URL untuk bisnis Anda. 

  • Membangun kepercayaan pengunjung 

Salah satu hambatan dari bisnis online ialah kurangnya komunikasi secara langsung atau face to face. 

Biasanya ketika orang tidak dapat melihat secara langsung akan lebih sulit untuk mempercayai. 

Dengan mendaftarkan nama domain ini merupakan langkah penting dalam membangun kepercayaan pengunjung. 

Tetapi perlu diingat untuk membangun kepercayaan akan membutuhkan waktu yang lama dan akan membutuhkan waktu sekejap bila ingin menghancurkan. 

  • Pertanda bahwa telah berpikiran maju 

Dengan memiliki nama domain menunjukkan bahwa Anda merupakan bagian dari revolusi digital yang berarti Anda up to date pada teknologi. 

Memiliki nama domain juga menempatkan Anda ke depan pesaing Anda. 

  • Nama domain yang tepat dapat menarik orang ke dalam bisnis 

Bila Anda mendaftarkan nama domain sesuai dengan konsep bisnis Anda dan bukan nama bisnis Anda mungkin akan menarik perhatian orang-orang. 

  • Nama domain membangun merek 

Nama domain bisa meningkatkan kesadaran orang terhadap merek bisnis Anda. 

Bila domain Anda sesuai dengan nama dari perusahaan Anda maka hal tersebut dapat memperkuat merek bisnis Anda. 

Sehingga akan mempermudahkan pelanggan dalam mengingat serta akan terus mengunjungi bisnis milik Anda. 

Promo Domain ORG

Tips Memilih Nama Domain 

  • Menggunakan nama brand 

Bila Anda memiliki bisnis atau perusahaan dengan menggunakan nama domain yang sesuai dengan nama bisnis Anda dapat membantu dalam meningkatkan branding bisnis Anda. 

Sehingga membuat bisnis Anda dikenal secara lebih luas. 

  • Gunakan nama domain yang menarik 

Pada dasarnya dalam memilih atau menentukan domain akan dilakukan secara bebas dan sesuka hati pembeli. 

Tetapi ternyata ada baiknya jika memilih nama domain yang tepat, menarik, dan juga efektif. 

Usahakan juga untuk membuat nama domain itu yang singkat serta mudah untuk diingat. 

Bila menggunakan nama yang singkat dan menarik akan mudah untuk dihafal, sehingga usahakan untuk tidak membuat nama domain yang lebih dari 3 kata panjang. 

  • Memilih ekstensi domain yang tepat 

Ketika membeli sebuah nama domain pastinya akan ada banyak macam ekstensi yang dapat dipilih. 

Contohnya seperti .com, .net, .id, .org, dan masih banyak lagi. 

Untuk jenis ekstensi domain yang paling populer saat ini ialah .com dan juga .id karena memiliki kredibilitas tinggi. 

  • Hindari angka dan tanda penghubung 

Beberapa hal yang perlu dihindari dalam memilih nama domain ialah penggunaan angka, tanda penghubung, dan juga akronim. 

Penggunaan angka sendiri akan membingungkan setiap orang yang ingin menyebutkannya. 

Hal tersebut juga akan sama bila menggunakan tanda penghubung, karena tanda penghubung hanya akan membuat nama domain Anda nantinya akan sulit untuk diingat. 

Maka dari itu hindari penggunaan tanda penghubung seperti – dan _. 

Tujuan dari menghindari menggunakan angka dan tanda penghubung ialah untuk meminimalisir kesalahan dalam pengetikan nama domain oleh pelanggan. 

  • Riset legal trademark 

Melakukan riset legal trademark ini memiliki tujuan menjaga kelanjutan bisnis Anda. 

Hal ini akan sangat penting karena erat kaitannya dengan hukum. 

Bila Anda salah dalam menggunakan nama maka Anda bisa berhadapan dengan hukum. 

Maka dari itu cobalah untuk memeriksa terlebih dahulu nama bisnis dan nama domain yang akan Anda buat di situs database merek dagang. 

Contohnya seperti WIPO Indonesia, WIPO, USPTO.gov, e-Status HKI, Dirjen Kekayaan Intelektual, dan juga ASEAN TMView. 

Yuk Segara Klaim Nama Domain Incaran Anda 

Setelah mengetahui semua alasan mengapa kita perlu nama domain untuk bisnis, maka tidak ada alasan lagi untuk tidak memiliki website. 

Yang pasti sebelum menentukan nama domain pastikan menggunakan tips memilih nama domain seperti yang dijelaskan diatas ya!

Bila semua sudah dicek dan sudah memutuskan menggunakan nama domain apa jangan lupa order nya di Qwords.com ya. 

Karena di Qwords.com ada lebih dari 500 pilihan ekstensi domain dengan harga termurah. 

Bukan hanya itu saja Anda tidak perlu khawatir bila terjadi kendala karena pada proses pengaktifan domain akan ada layanan bantuan 24 jam yang siap membantu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *