7 Tips Memilih Platform Email Blast Terbaik Untuk Bisnis

2 min read

7 Tips Memilih Platform Email Blast Terbaik Untuk Bisnis

Ketika membuka email, kita sering menemukan puluhan bahkan ratusan email dari perusahaan-perusahaan dengan informasi tertentu. Ada email dari marketplace dengan tawaran promo menarik bulan ini, ada email dari NGO dengan gerakan yang akan mereka lakukan dalam waktu dekat, dan lain sebagainya. Email-email ini disebut dengan email blast, yaitu email yang dikirimkan kepada banyak penerima dalam waktu bersamaan.

Email blasting biasa digunakan untuk tujuan marketing. Oleh karena itu, ada juga yang menyebutnya dengan email marketing. Tidak hanya perusahaan-perusahan besar yang bisa mengirimkan email jenis ini. Anda pun bisa melakukannya asal tahu cara email blast bekerja.

7 Tips Memilih Platform Email Blast Terbaik Untuk Bisnis
7 Tips Memilih Platform Email Blast Terbaik Untuk Bisnis

Email blasting tidak bisa dibuat dengan menggunakan platform penyedia email biasa, seperti Gmail dan Yahoo. Anda perlu menggunakan platform khusus penyedia layanan ini. Selain itu, platform email biasa tidak menyediakan spesifikasi atau fitur khusus yang bisa mempermudah kinerja Anda.

Misalnya, layanan email blast biasanya memiliki fitur email otomatis, segmentasi audiens, laporan, hingga analisis performa email. Dengan demikian, Anda bisa mengevaluasi hasil kerja dengan mudah.

 

Kriteria Platform Layanan Email Blast Terbaik

Ada banyak platform yang menyediakan layanan ini. Anda sebaiknya tidak sembarangan dalam memilihnya. Apa saja yang harus diperhatikan dalam memilih platform penyedia layanan email blasting ini? Berikut uraiannya.

 

1. Memahami Tujuan yang Ingin Dicapai Perusahaan

Tujuan dan Target perusahaan
Tujuan dan Target perusahaan

Pertama, yang harus diperhatikan adalah tujuan yang ingin dicapai. Jika Anda mengirim email atas nama perusahaan, berarti Anda harus mengerti betul tujuan yang ingin dicapai perusahaan. Dengan memahami tujuan perusahaan, Anda bisa menghemat budget untuk memilih layanan email dengan fitur yang sesuai kebutuhan.

2. Pilih Layanan Gratis Atau Berbayar

gratis atau berbayar
gratis atau berbayar

Ada penyedia layanan email blast gratis dan ada juga yang berbayar. Seperti platform lainnya, akses untuk layanan gratis akan sangat terbatas dibanding dengan layanan yang berbayar. Sebagai perbandingan, salah satu layanan email marketing berbayar yang bisa Anda coba adalah MailToGo by Qwords.com.

MailToGo
MailToGo

Dengan biaya langganan yang cukup terjangkau Anda sudah bisa mendapatkan akses penyimpanan kontak unlimited, template email marketing drag and drop, subscriber form, automation email, statistik, dan kuota mulai dari 2.000 – 50.000 email perbulan. Sangat menarik bukan?

3. Sesuaikan Template Email

Template email marketing
Template email marketing

Agar email marketing memiliki tampilan menarik, Anda perlu menggunakan template email. Sesuaikan pemilihan template dengan profil perusahaan agar terlihat representative dan profesional. Misalnya, seperti dari segi pemilihan warna, kata-kata, serta bentuk pendekatan untuk mempengaruhi pengguna.

Nah, untuk mengakomodir hal ini MailToGo sendiri memberikan pilihan akses template email yang powerfull, reliable, dan mudah disesuaikan dengan sistem drag and drop. Jadi, Anda tidak perlu pusing lagi dalam menentukan template yang cocok untuk kebutuhan bisnis Anda.

4. Segmentasi Audiens

segmentasi audiens
segmentasi audiens

Target market biasanya ditentukan dengan beberapa aspek, seperti lokasi, minat, hingga engagement. Agar email yang Anda kirimkan bisa sampai ke penerima dengan segmentasi yang sesuai, Anda perlu memilih layanan email dengan fitur ini. Ingat! Produk yang baik tidak akan bermanfaat jika penggunanya bukan dari target pasar yang tepat.

5. Mendukung Tampilan di Perangkat Mobile

mobile friensly
mobile friensly

Pastikan platform yang Anda pilih bisa mendukung tampilan email di perangkat mobile atau biasa disebut sebagai Mobile Friendly. Hal ini penting agar para penerima email bisa langsung membuka emailnya begitu ada kiriman email blast masuk dengan tampilan yang sama baiknya seperti ketika membuka di PC desktop.

6. Analisis Email

Analisis email
Analisis email

Anda sebaiknya juga memilih platform yang menyediakan fitur analisis email. Hal ini dibutuhkan agar Anda bisa mengevaluasi efektifitas kampanye yang dibuat melalui layanan email blast. Beberapa hal yang perlu ada pada fitur ini adalah jumlah penerima yang membuka email, total yang mengklik tautan, hingga jumlah penerima yang berhenti berlangganan email.

Data ini nantinya akan sangat bermanfaat bagi Anda yang membutuhkan report bulanan atau tahunan sebagai pengukur tingkat efisiensi promo yang dijalankan.

7. Customer Support

Customer Support
Customer Support

Pastikan juga platform penyedia layanan tersebut memiliki customer support sehingga jika di kemudian hari Anda menemukan masalah atau hal-hal lainnya yang perlu ditanyakan, Anda tidak bingung lagi harus bertanya kepada siapa. Masalah pun akan terselesaikan dengan cepat karena customer support ini.

 

Kesimpulan

Nah, itulah 7 hal yang harus diperhatikan dalam memilih platform penyedia layanan email blast. Memilih platform email blast yang tepat memang memerlukan kejelian serta pengalaman. Selebihnya, mengirim email dengan tujuan marketing juga tidak hanya selalu tentang isi tulisan yang bagus atau template yang menarik, tapi Anda juga perlu menyusun strategi email blast agar email yang Anda kirimkan tidak hanya menjadi spam bagi penerimanya.

Sekian artikel kali ini, jangan lupa klik bagikan atau meninggalkan jejak di kolom komentar jika ada pertanyaan, kritik, maupun saran yang ingin disampaikan.

Sampai jumpa

16 Control Panel Hosting Terbaik 2024…

Bagi anda yang saat ini hendak membeli VPS atau virtual private server, pastinya pernah mengalami kesulitan dalam mengoperasikan atau mengelola VPSnya. Karena pada dasarnya,...
Frydho Ghazian
5 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *